Liga KG
Beranda / Berita / Berita Detail

Asiop Apacinti Kedepankan Penguasaan Bola

Pemain ASIOP Apacinti, Yemmy (merah), beradu sprint dengan pemain Buperta Cibubur, Minggu (23/9/2018), dalam lanjutan Liga Kompas Kacang Garuda U-14 di GOR Ciracas, Jakarta.

JAKARTA, KOMPAS – Sekolah sepak bola Asiop Apacinti mencoba memecah kebuntuan saat bersua Bina Taruna pada pekan kelima Liga Kompas Kacang Garuda U-14, Minggu (29/9/2018), di GOR Ciracas, Jakarta. Asiop Apacinti menjadi tim dengan rata-rata operan sukses terbanyak pada laga pekan keempat. Namun, mereka selalu menemui tembok saat berupaya membongkar pertahanan lawan.

Berdasarkan statistik pertandingan pekan keempat Liga Kompas Kacang Garuda (LKKG) U-14, Asiop Apacinti membukukan operan sukses sebanyak 131 operan. Capaian itu jauh di atas tim-tim lain. Banyaknya jumlah operan yang dilakukan anak asuh Ilham itu menunjukkan mereka adalah tim yang mengedepankan penguasaan bola.

Akan tetapi, meski dominan menguasai bola, Ilham mengatakan pemainnya kerap kesulitan membongkar pertahanan lawan. Ketika memasuki kotak 16, serangan yang dibangun Asiop Apacinti kerap kandas.

“Kami banyak menguasai bola tapi sampai di depan gawang kesulitan mencetak gol,” ujar Ilham, Sabtu (29/9/2018).

Kendati demikian, Ilham menyatakan tak akan mengubah gaya permainan timnya. Menghadapi Bina Taruna, Asiop Apacinti akan tetap berupaya lebih banyak menguasai bola.

Hal lain yang menjadi perhatian adalah banyak pemain Asiop Apacinti yang tidak bisa mengikuti latihan karena sedang mengikuti ujian tengah semester di sekolah. Ilham mengatakan, kondisi itu cukup menyulitkan dirinya karena skema latihan menjadi tidak dapat dijalankan dengan optimal di sesi latihan. (I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA)

BERITA TERKAIT
Komentar
Berita Populer