Liga KG
Beranda / Berita / Berita Detail

Siaga Pratama dan Mandiri Selection Gagal Menjauh dari Zona Degradasi

KOMPAS/ I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA

Pemain Siaga Pratama berlari ke tepi lapangan untuk meminum air. Siaga Pratama harus puas bermain imbang 0-0 menghadapi Mandiri Selection di pekan ketujuh Liga Kompas Kacang Garuda U-14, Minggu (14/10/2018), di GOR Ciracas, Jakarta

JAKARTA, KOMPAS — Sekolah sepak bola Mandiri Selection bermain imbang tanpa gol menghadapi Siaga Pratama, Minggu (14/10/2018). Atas hasil tersebut, mereka tertahan di zona degradasi.

Mandiri Selection gagal menuntaskan misi keluar dari zona degradasi. Pada pertandingan pekan ketujuh Liga Kompas Kacang Garuda U-14, tim asuhan Mukhsin Alatas itu tak mampu memupus kebuntuan.

Kedua tim yang sama-sama menghuni peringkat bawah klasemen, mengincar poin penuh untuk menjauhi zona degradasi. Di awal babak pertama, pertandingan berlangsung dalam tempo cepat.

Kedua tim memperagakan operan-operan pendek. Namun, kontrol bola yang kurang baik menyebabkan tidak banyak peluang tercipta di babak pertama.

Selepas turun minum, kedua tim tampak kesulitan mengembangkan permainan. Pertandingan berjalan monoton tanpa adanya variasi serangan. Bola lebih banyak berkutat di lapangan tengah.

Skor kaca mata bertahan hingga pertandingan berakhir. Hasil imbang ini membuat kedua tim gagal menjauhi zona degradasi. Tambahan satu poin membuat Siaga Pratama mengemas 5 poin. Mereka kini bercokol di peringkat ke-12.

Sedangkan Mandiri Selection mengoleksi 4 poin dan menghuni peringkat ke-15. Mandiri Selection berpotensi terbenam ke dasar klasemen apabila Jakarta Football Academy mampu memetik poin atas Big Stars Babek FA.

BERITA TERKAIT
Komentar
Berita Populer